Sebagai Drafter MEP anda memiliki peluang untuk mendapatkan penghasilan tambahan diluar gaji bulanan anda bekerja di kontraktor, yaitu dengan membuka jasa pembuatan gambar MEP untuk proyek lain, berikut ini penjelasan lengkapnya :
![]() |
Photo by Glenn Carstens-Peters on Unsplash |
Membuka Jasa Gambar MEP
Banyak kontraktor kecil & menengah yang tidak memiliki karyawan drafter tetap yang digaji setiap bulan, alasannya bisa jadi karena proyek yang sedikit sehingga akan rugi apabila harus menggaji Drafter setiap bulan sedangkan pekerjaan gambar MEP nya hanya sedikit.
Dengan kemampuan anda untuk membuat design dan gambar MEP, anda bisa menawarkan keahlian anda untuk membuka jasa gambar mep seperti proyek perumahan, renovasi gedung, kantor, dll
Menentukan Harga Jasa Gambar MEP
Ada beberapa faktor yang bisa digunakan sebagai acuan untuk menentukan harga jasa gambar mep :
- Tingkat Kesulitan
- Jumlah Sistem MEP & Lantai
- Per lembar atau Per (m2)
Semakin sulit tingkat kesulitan gambar MEP akan membuat harga jasa gambar MEP akan semakin tinggi, dan sebaliknya. Semakin banyak jumlah sistem MEP maka semakin murah biaya jasa gambar MEP nya.
Untuk menentukan harga jasa MEP yang tepat salah satunya adalah dengan negosiasi dengan client, cari jalan tengah dimana kedua belak pihak sama-sama untung dan tidak ada yang merasa dirugikan
Bisa juga dengan mencari tahu kepada rekan kerja seprofesi untuk menentukan harga jasa gambar MEP yang tepat.
Cara Menawarkan Jasa Gambar MEP
Ada banyak cara supaya informasi jasa gambar MEP anda dilihat oleh calon Client
- Promosi di Group Facebook/Twitter
- Promosi di Group Whatsapp
- Membuat Blog / Website
- Bergabung di Website Freelancer.com / sejenisnya
- Kerjasama dengan rekan yang mendapatkan job freelance
- Menjalin silaturahmi yang baik dengan semua orang termasuk Client terdahulu
- Memasang iklan Facebook Ads
- Dll
Membuat Ketentuan Perjanjian Client
Setelah anda sudah mendapatkan kesepatakan pekerjaan freelance gambar MEP dengan Client, jangan buru2 dikerjakan. Anda wajib untuk membuat perjanjian kerjasama, tujuannya untuk menghindari kemungkinan yang buruk terjadi.
Didalamnya tercantum antara lain :
- Durasi proses pengerjaan
- Jumlah & Sistem apa saja yang dikerjakan
- Sistem Pembayaran (Wajib DP)
- Hal yang akan dilakukan apabila terjadi perselisihan atau salah satu pihak melanggar perjanjian
- Batas Revisi Gambar
- Proses Penyerahan Dokumen Gambar & Pelunasan
Sebagai masukan, pada saat proses penyerahan dokumen, jangan memberikan seluruh file CAD kepada client sebelum client menyelesaiakan pembayaran, cukup memberikan file format PDF, baru setelah client menyelesaikan pelunasa anda menyerahkan file CAD seluruhnya.
Namun ada 2 hal yang perlu diperhatikan ketika ingin membuka jasa gambar MEP ini, diantaranya :
1. Ambillah proyek yang sekiranya dapat anda selesaikan tepat waktu, tidak boleh mengganggu pekerjaan utama sebagai Drafter MEP di Kontraktor2. Tidak boleh menggunakan inventaris kantor seperti komputer, print, kertas, dll
Jadi mohon diperhatikan ya, :) Semoga Bermanfaat
No comments